Pengolahan air limbah di Indonesia saat ini belum menjadi prioritas masyarakat, minimnya pengetahuan menjadi salah satu alasan kenapa masih banyak ditemukan masyarakat yang acuh terhadap pencemaran lingkungan ini. Baik di segmen air limbah rumah tangga maupun air limbah industri. Dibidang industri banyak yang beralasan untuk membangun sebuah instalasi pengolahan air limbah dibutuhkan biaya yang tidak sedikit.

Namun sebetulnya dengan teknik yang tepat dan menggunakan peralatan yang tepat investasi untuk pengolahan air limbah tersebut pada jangka panjang akan lebih murah dan bebas perawatan. Ditambah lagi rasa tenang yang akan terjadi karena terbebas dari sanksi pemerintah setempat yang terus melakukan pengecekan parameter air limbah yang dibuang oleh industri.

Pengolahan Air Limbah Industri
Contoh Pengolahan Air Limbah Industri

Masih jelas di ingatan bagaimana yang terjadi di Bandung ketika pabrik-pabrik disana harus berurusan dengan TNI yang melakukan penutupan terhadap gorong-gorong pembuangan limbah pabrik. Yang mana telah dilakukan pengecekan bahwa pabrik disana kebanyakan membuang limbah dengan seenaknya tanpa melalui proses yang tepat.

Pengolahan Air Limbah & Dampaknya

Dampak Terhadap Lingkungan

  1. Penurunan kualitas air, karena limbah padat biasanya langsung dibuang dalam perairan atau bersama-sama air limbah. Maka akan dapat menyebabkan air menjadi keruh dan rasa dari air pun berubah.
  2. Kerusakan permukaan tanah. Dari sebagian dampak-dampak limbah padat diatas, ada beberapa dampak limbah yang lainnya yang ditinjau dari aspek yang berbeda secara umum.

Dampak Terhadap Kesehatan

  1. Penyakit diare dan tikus, penyakit ini terjadi karena virus yang berasal dari sampah dengan pengelolaan yang tidak tepat.
  2. Penyakit kulit misalnya kudis dan kurap.

Bahaya Air Limbah

Habitat Sungai Akan Punah

Cairan dari limbah yang masuk ke sungai akan mencemarkan airnya sehingga mengandung virus-virus penyakit. Berbagai ikan dapat mati sehingga mungkin lama kelamaan akan punah. Tidak jarang manusia juga mengkonsumsi atau menggunakan air untuk kegiatan sehari-hari, sehingga
manusia akan terkena dampak limbah baik secara langsung maupun tidak langsung.

Menyebabkan Banjir

Selain mencemari, air lingkungan juga menimbulkan banjir karena banyak orang-orang yang membuang limbah rumah tangga sungai, sehingga pintu air mampet dan pada waktu musim hujan air tidak dapat mengalir dan air naik menggenangi rumah-rumah penduduk, sehingga dapat
meresahkan para penduduk.

Dengan melihat dampak dan bahayanya air limbah baik limbah rumah tangga mupun limbah industri maka kita perlu untuk mendorong semua aspek lapisan masayarakat khususnya dibidang industri untuk membuat IPAL tersendiri di berbagai pabrik, sebelum membuang air limbahnya ke lingkungan. PT Multi Jaya Mesindotama merupakan distributor agen untuk alat-alat IPAL tersebut seperti root blower dan diffuser IPAL ecorator.